Selasa, 14 Oktober 2025
Bertempat di Gedung Diklat Kabupaten Sanggau Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sanggau L. Toto Martono, S.Sos., M.Si memberikan materi di Pelatihan Dasar CPNS Golongan II dan III di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sanggau Tahun 2025, dengan Materi Etika Pemerintahan, beliau menceritakan bagaimana perjalanan Jenjang Karir dari awal menjadi Pegawai, penempatan pertama kali bertugas hingga pernah di percayakan oleh pimpinan memegan Jabatan tertinggi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di tingkat kabupaten adalah Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sanggau. Jabatan ini termasuk dalam eselon I (paling tinggi) dan setara dengan pangkat tertinggi, yaitu Pembina Utama (Golongan IV).
Para peserta pelatihan terlihat sangat santai dan senang dengan cara penyampaian dan materi yang tidak terlalu berat, peserta juga sangat aktif dan antusias saat di berikan pertanyaan seputar materi yang diberikan.