Berita

Pelantikan DPD POM (Persatuan Orang Melayu) Kabupaten Sanggau

DISPORPAR Sanggau, Pelantikan DPD POM (Persatuan Orang Melayu) Kabupaten Sanggau Periode 2021 – 2026 telah dilaksanakan di Rumah Adat Melayu Sanggau, atau tepatya di Kawasan Sabang Merah, Belakang Pentas, Seberang RRI Sabang Merah Sanggau. ( Sabtu,13 Maret 2021 ).pagi tadi.
Acara dimulai dengan Upacara penyambutan Rombongan Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau Ir. Kukuh Triyatmaka, MM dan Pangeran Ratu Surya Negara Drs. H. Gusti Arman, M.Si di depan pintu masuk Rumah Adat Melayu.yaitu dimulai dengan Berbalas Pantun, kemudian atraksi silat, dan yang paling mendebarkan adalah saat Pangeran Ratu dan Pak Sekda mengendarai Motor Trel  menyeberangi Papan berukuran lebar 20 cm panjang 4 meter yang diletakan diatas perut seorang Pendekar Silat yang terlatih dan profesional sehingga Pangeran Ratu dan Pak Sekda bisa meneberangi papan tersebut dengan lancar tanpa hambatan.sekda sanggau
Pangeran Ratu Surya Negara Sanggau
Foto : dilakukan oleh Profesional, dilarang melakukan dirumah
Pangeran Ratu Gusti Arman
Pangeran Ratu Surya Negara dalam sambutannya mengatakan ” Saya selaku Pangeran Ratu cukup Bangga dan senang karena pada hari ini POM Sanggau dikukuhkan kepengurusan yang baru, Semoga POM Sanggau dapat menjaga serta membina Adat dan Budaya Kita yang ada di Kabupaten Sanggau ini,” Tegas Pangeran
Sekda Sanggau Ir. KukuhSEKDA  Kabupaten Sanggau  Ir. Kukuh Triyatmaka, MM, dalam sambutannya ” Saya mengucapkan selamat kepada Pengurus POM yang baru dikukuhkan, untuk itu saya sampaikan pantun
Kalau daunnya lebat karena tanamannya baik terawat
Kalau POM Sanggau Hebat, Maka Pasti Kuat, ” 
Hadir dalam acara pengukuhan tersebut Bupati Sanggau Paolus Hadi diwakili Sekretaris Daerah, Ir. Kukuh Triyatmaka, MM, Pangeran Ratu Surya Negara Drs. H. Gusti Arman, M.Si, Forkompinda atau yang mewakili, Ketua Umum POM Propinsi Kalimantan Barat dan Rombongan, Ketua MABM atau yang mewakili, Ketua Pemuda Melayu beseta pengurus, Ketua POM Sanggau yang baru saja dilantik,G3, Pemuda Pancasila dan Tokoh Masyarakat dan perwakilan Organisasi lainnya.